Kasrem 032/Wirabraja Pimpin Ziarah Hari Juang TNI AD Tahun 2024

    Kasrem 032/Wirabraja Pimpin Ziarah Hari Juang TNI AD Tahun 2024

    Padang, - Menyambut Hari Juang TNI AD Tahun 2024, Korem 032/Wbr menggelar ziarah di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kusuma Negara, Lolong Jln. S.Parman, Kec. Padang Utara, Kota Padang, Kamis (14/12/2024).

    Danrem 032/Wbr yang diwakili Kasrem 032/Wbr Kolonel lnf Sapta Marwindu Library, S.I.P Pimpin Ziarah rombongan diikuti oleh Prajurit, PNS dan lbu Persit Korem 032/Wbr, Kodim 0312/Padang, Yonif 133/Yudha Sakti dan Satdisjan, Balak Aju Korem 032/Wbr.

    Ziarah rombongan diawali dengan penghormatan kepada arwah para pahlawan. Selanjutnya, untuk mengenang jasa dan pengorbanan para pahlawan dilaksanakan mengheningkan cipta dan peletakan karangan bunga pada Tugu Makam Pahlawan oleh Kasrem 032/Wbr Kolonel lnf Sapta Marwindu Library, S.I.P.

    Upacara ziarah rombongan diakhiri dengan penaburan bunga di pusara para pahlawan kusuma bangsa, yang dilakukan oleh pimpinan rombongan dan diikuti para peserta ziarah.

    Danrem 032/Wbr yang diwakili Kasrem 032/Wbr Kolonel lnf Sapta Marwindu Ibraly, S.I.P, mengatakan, Hari Juang TNI AD yang dulunya dikenal dengan hari Juang Kartika adalah tonggak sejarah bagi TNI, Khususnya bagi anggota TNI AD.

    “Selain sebagai tonggak sejarah, peringatan Hari Juang TNI AD juga diharapkan mampu menjadi penyemangat bagi para prajurit.Termasuk untuk melaksanakan tugas dalam mempertahankan NKRI, ” harap Kasrem.

    padang sumbar
    Syafrianto

    Syafrianto

    Artikel Sebelumnya

    Komsos dengan Mitra Karib, Babinsa Koramil...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Satgas MTF XXVIII/ UNIFIL Raih Penghargaan LAF Medal Di Penghujung Masa Baktinya
    Prabowo Subianto Hadir untuk Indonesia Sebagai Anti Klimaks dari Jokowi
    Kodim 1710/Mimika Bersama Satuan TNI Garnisun Timika Gelar Upacara Ziarah Rombongan Dalam Rangka Peringati Hari Juang TNI AD Ke-79 TA 2024
    Kasrem 032/Wirabraja Pimpin Ziarah Hari Juang TNI AD Tahun 2024
    BINUS Online Raih Predikat Kampus Online Terbaik di Indonesia dan Pengakuan Global di Tahun 2024

    Ikuti Kami